Official web

“Mudela” Tarhib Ramadhan 1445 H

Ayah Bunda yang dirahmati Allah SWT. Alhamdulillah SDI Muhammadiyah 28 telah melaksanakan pawai tarhib ramadhan 1445 H dengan riang dan gembira. Kegiatan tarhib ramadhan diisi dengan pembagian jadwal imsakiyah, makanan kecil, dan tentu saja saling bermaafan antar sesama atas segala salah dan dosa yang diperbuat dengan harapan agar puasa ramadhan yang akan dilaksanakan diterima pahala ibadahnya oleh Allah SWT.

Pemerintah akan menentukan awal Ramadhan 1445 H melalui Sidang Isbat yang digelar Kementerian Agama pada hari Minggu, 10 Maret 2024, di Jakarta. Sedangkan Pengurus Pusat (PP) Muhammadiyah sudah memutuskan awal Ramadhan 1445 H jatuh pada hari Senin, 11 Maret 2024. Jelang memasuki bulan suci Ramadhan, masyarakat kerap menggelar Tarhib Ramadhan. Kendati masih asing, hal ini bisa menjadi amalan dan contoh kegiatan yang positif.

Apa Arti Tarhib Ramadhan?

Tarhib Ramadhan digunakan untuk menyambut bulan Ramadhan. Dengan kata lain, istilah ini hanya dipakai sebelum bulan suci dan bukan selama berjalannya bulan Ramadhan tersebut. Kata Tarhib berasal dari bahasa Arab dan memiliki makna penyambutan. Secara umum, tarhib digunakan untuk segala sambutan atau ungkapan selamat datang atas kedatangan seseorang atau kehadiran sesuatu yang indah.

Tarhib Ramadhan juga dapat diisi lewat sejumlah amalan dan doa. Hal ini dapat dibaca sendiri atau bersama-sama jelang datangnya bulan Ramadhan. Berikut adalah amalan dan doa Tarhib Ramadhan dalam rangka menyambut Ramadhan

اَللَّهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِي رَجَبَ وَشَعْبَانَ وَبَارِكْ لَنَا فِي رَمَضَانَ

Allahumma barik lana fi Rajab wa Sha’ban wa barik lana fi Ramadan

Artinya, “Ya Allah, berkahilah kami di dalam bulan Rajab dan Sya’ban, dan sampaikanlah kami pada bulan Ramadhan.” (HR Ahmad).

Baca Juga  Pebinaan ibadah - Sholat Jenazah

Bagikan

Facebook
Twitter
WhatsApp

One Response

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *